masukkan script iklan disini
Baturiti, Kamis 01 Agustus 2024, Dalam rangka menyambut Hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke - 79 Tanggal 17 Agustus 2024, Kamis (01/08/24 Pagi) Personil Polsek Baturiti yang dipimpin oleh Kapolsek Baturiti Kompol I Komang Agus Sudarsana, S.E. bersinergi dengan Personil dari Koramil 1619-07 Baturiti, Camat Baturiti bersama Staf, Perbekel Baturiti bersama Staf dan Para Kawil, Siswa - siswi dari SMPN 1 Baturiti dan SDN 1 Baturiti melaksanakan kegiatan Bakti Sosial membersihkan lingkungan di lapangan umum Kecamatan Baturiti Banjar Baturiti Kelod Desa Baturiti Kecamatan Baturiti Kabupaten Tabanan.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP Chandra Citra Kesuma, S.I.K., M.H., Kapolsek Baturiti Kompol I Komang Agus Sudarsana, S.E., mengatakan bahwa kegiatan kerja bakti ini dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan indah menjelang HUT RI ke-79. Selain itu, kegiatan ini juga untuk mempererat hubungan antara TNI, Polri dan Instansi terkait lainnya.
“Kami berharap dengan kegiatan kerja bakti ini, menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat. Selain itu, kami juga berharap agar masyarakat dapat menjaga kebersihan dan keindahan lingkungannya,” ujar Kapolsek Baturiti.
(Humas Polsek Baturiti)