Nasional

Kapolres Tabanan Pimpin Pengamanan Pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Paket Sandi ke KPU Tabanan

Tatag Gianyar
Kamis, 29 Agustus 2024, Agustus 29, 2024 WIB Last Updated 2024-08-29T06:31:53Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini


Polda Bali - Polres Tabanan - Humas Tabanan - Kamis 29 Agustus 2024, Kapolres Tabanan, AKBP Chandra, C.K, S.I.K., M.H., memimpin langsung pengamanan proses pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati Tabanan dari Paket Sandi ( Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M, - I Made Dirga, S.Sos ) di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tabanan.


Sebelum menuju Kantor KPU Tabanan, ribuan simpatisan dari Paket Sandi terlebih dahulu berkumpul di sekitar Gedung Kesenian I Ketut Maria dan di depan Taman Bung Karno. Massa yang terdiri dari pendukung dan relawan ini kemudian bergerak menuju Kantor KPU dengan tertib.


Kapolres Tabanan AKBP Chandra memimpin langsung pengamanan jalur dan lokasi di sekitar Kantor KPU Tabanan. Dalam upaya memastikan situasi tetap kondusif, personel gabungan dari Polres Tabanan dan Kodim 1619 Tabanan dikerahkan. Sebanyak 235 personil diturunkan, yang terdiri dari 131 personil Polres Tabanan dan 104 personil Kodim 1619 Tabanan.


Proses pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Tabanan dari Paket Sandi berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar. Kapolres Tabanan menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dalam pengamanan ini, baik dari unsur Kepolisian, TNI, maupun simpatisan yang telah mengikuti kegiatan dengan damai.


"Pengamanan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk memastikan semua tahapan Pemilihan Kepala Daerah di Tabanan berjalan dengan baik, aman, dan lancar. Kami mengapresiasi kerjasama dari semua pihak," ujar Kapolres Tabanan.


Dengan berlangsungnya pendaftaran ini, diharapkan seluruh tahapan pemilu dapat terus berjalan dengan lancar, sehingga menghasilkan proses demokrasi yang baik dan aman di Kabupaten Tabanan.


( Humas Polres Tabanan )

Komentar

Tampilkan