Tabanan - Sebagai upaya untuk mewujudkan pelaksanaan memberikan pelayanan pengamanan kepada masyarakat dengan tujuan tercapainya situasi Kamtibmas yang kondusif, baik kegiatan yang dilaksanakan oleh kelompok masyarakat maupun perorangan, serta masyarakat Desa secara umum Bhabin selalu hadir untuk menjaga keamanan.
Hari Jumat, tanggal 23 Agustus 2024, pada pukul 09.00 wita s/d selesai, Bhabin Banjar Anyar 2 , Aiptu I Nengah Nendera, Polsek Kediri, Polres Tabanan, bersama Babinsa Banjar Anyar Serka Fatholbahri atensi giat lomba Posyandu Banjar Sanggulan Desa mewakili Posyandu Kecamatan Kediri di bale Banjar Sanggulan Desa, desa Banjar Anyar, Kec. Kediri, Kab. Tabanan.
Kegiatan Lomba di hadiri oleh tim penilai dari Tim penggerak PKK kabupaten Tabanan dan dihadiri Camat Kediri beserta staf, Perbekel, Bendesa adat dan Anggota kader posyandu
mawar.
Sesuai pengarahan Kapolsek Kediri Komisaris Polisi I Nyoman Sukadana, S.H, M.H, agar Bhabinkamtibmas masing-masing desa selalu melekat dimasyarakat desa binaannya, untuk dapat memberikan pengamanan pada setiap kegiatan sekaligus menggali informasi yang berkembang di masyarakat sedini mungkin dapat dimonitor untuk di atensi lebih lanjut.
Ketua team penilai Kadek Suliani (mewakili Ketua PKK Kab. Tabanan) mengucapkan terimakasih atas kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa sehingga seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman dan lancar, ucapnya.
(Humas Polsek Kediri)