GIANYAR - Bertempat di Areal Parkir Bali United Training Center, Jalan Pantai Purnama, Banjar Gelumpang, Desa Sukawati, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar berlangsung apel kesiapan pengamanan sepak bola Championship Series BRI Liga I Musim Kompetisi Tahun 2023/2024 Antara Bali United VS Persib Bandung yang dipimpin oleh Bapak Kapolres Gianyar AKBP Ketut Widiada, S.I.K. Selasa l14/5/2024) pukul 17.30 s.d 17.50 WITA
Kapolres Gianyar AKBP Ketut Widiada, S.I.K., dalam arahannya menyampaikan Puji Syukur kita ucapkan sehingga bisa melaksanakan apel pengamanan pertandingan sore hari ini. Ucapan terimakasih kepada rekan-rekan yang telah hadir tepat waktu, lengkap dan sehat semua.
Ini pengamanan tetapi tanpa penonton, mengingat ini areal BUTC sangat terbuka sekali, dari ujung kanan samapi kiri tidak ada pembatas/ cctv, apabila ada penonton yang memaksa masuk tim sekat tolong di atensi " Silahkan patroli dengan sepeda motor. Karena ini pertandingan semifinal, pertandingan yang sangat di nanti. Para supporter merasa kecewa dengan keadaan ini, tapi karena kepentingan AFC lebih penting serta bertaraf Internasional" jelasnya
Walau medannya seperti ini, saya yakin rekan rekan sudah mahir, namun jangan terlalu underestimate. Apabila ada kejadian yang menonjol silahkan kordinasi dengan padal maupun yang diseniorkan. Yang di gate ada tanda khusus undangan, tolong di cek betul betul, dikoordinasikan dengan panpel, kertas udangan di cetak terbatas jangan sampai ada yg melebihi. Jadi tolong berdampingan dengan steward/ security.
Jadi sekali lagi rekan rekan di gate lebih fokus lagi, terimakasih untuk tim sterilisasi sudah berkerja dengan maksimal. Yang bawa batter stik pada saat malam hari silahkan digunakan, untuk gakkum bisa dengan alternatif dengan HP. Dengan jumlah 260 personil tolong kerja secara maksimal, tamu yang akan datang 600 undangan, kita amankan bukan hanya pemain, melainkan wasit, barang yang ada di areal BUTC
Yang terakhir jaga keselamatan masing masing serta hati hati, padal mengecek dan mengawasi rekan rekan dibawahnya, semoga pengamanan pada sore hari ini berjalan dengan aman dan lancar.
Giat dilanjutkan dengan pemberian AAP dan penekanan oleh Padal atau Kasubsatgas masing-masing personel. (*)