Klungkung - Berbagai simulasi kericuhan mulai digelar di Mapolres Klungkung pada Selasa (20/06/2023) pagi. Simulasi itu, berkaitan dengan adanya masyarakat yang tak puas dengan adanya hasil perhitungan pemilu.
Di lokasi itu, terlihat aparat dari Kodim 1610/Klungkung dan Polres telah bersiaga dan melakukan beberapa tindakan untuk meredam aksi kerusuhan.
Pelda I Komang Ada Semara Putra mengatakan, latihan bersama tersebut digelar dalam rangka memperkuat sinergitas antara TNI-Polri yang selama ini sudah terjalin dengan baik.
Selain sinergitas, Komang menyebut digelarnya latihan bersama itu bertepatan dengan adanya HUT Bhayangkara. “Ini sebagai bukti kalau sinergitas antara TNI-Polri sangat baik,” kata Komang.
Selama ini, kata Komang, Kamtibmas di Kabupaten Klungkung sudah terwujud dengan baik. Hal itu, menurutnya, tak lepas dari adanya sinergitas antara TNI-Polri.
“Pada intinya, kami siap bersinergi dan membantu ataupun mem-back up pihak Kepolisian sesuai aturan dan ketentutan yang ditetapkan,” jelasnya. ***